Pahami 5 hal sebelum anda diet badan

Pahami 5 hal sebelum anda diet badan

Diet, sudah tidak asing lagi untuk kita denger di setiap belahan dunia ini tentunya semua manusia yang merasa bentuk badannya tidak sesuai dengan keinginannya akan melakukan hal ini yaitu 'DIET'. Kata diet sendiri sebenarnya susah sekali untuk diartikan kalau menurut saya, mengapa ? karena diet sendiri itu diambil dari bahasa apa sih ? dan maknanya sendiri apa untuk diartikan dalam bahasa indonesia.

Ok, kita tidak usah mempermasalahkan hal itu, disini kita bahas bagaimana diet dengan baik tanpa harus merusak tubuh kita sendiri. Mengapa saya bilang diet itu merusak tubuh kita ? ya tentu saja, dimana saat melakukan diet kita harus memperkirakan makanan yang akan kita makan, dan juga menjaga jam-jam makan kita serta tidak lupa juga memperhatikan makanan apa yang kita makan. 

Saat melakukan diet kita juga tidak boleh makan-makan yang mengandung lemak, ini biasanya untuk orang yang sudah kecanduan makan daing tentunya susah untuk melakukan diet badan. Ok langsung saja anda bisa baca dibawah ini Pahami 5 hal sebelum anda diet badan.

Pahami 5 hal sebelum anda diet badan
Pahami 5 hal sebelum anda diet badan
Berikut inilah 5 hal yang harus perlu diperhatikan saat anda melakukan diet :

5. Tubuh Masih Membutuhkan Karbohidrat

Saat diet, tidak kemungkinan kita harus meninggalkan karbohidrat untuk tubuh kita. Jika kita tidak mengasupkan karbohidrat ke tubuh kita, maka tubuh kita akan menjadi lemas maka ini hal yang salah untuk melakukan diet. 

Tentunya saat diet kita butuh karbohidrat untuk asupan tubuh kita, karbohidrat berfungsi untuk sumber energi bagi tubuh saat kita latihan dan meningkatkan hidrasi sel-sel tubuh kita.

4. Makan makanan berlemak secukupnya

Sama halnya pada karbohodrat, disini kita tidak boleh makan makanan yang mengandung lemak yang berlebihan, dan juga tidak boleh membiar tubuh kita memangkas lemak secara ekstrim. Karena asam lemak juga harus tetap tersedia untuk memproduksi kolestrol di tubuh yang pada akhirnya akan dikonersikan menjadi testosteron.

3. Makan setelah anda latihan

Banyak yang beranggapan bahwa makan setelah latihan bisa membuat gemuk, karena sudah capek-capek olahraga dan membakar lemak kok dikasih makanan, latihannya percuma dong?
Padahal menurut beberapa penelitian, 15 menit pertama setelah latihan tubuh akan menyerap nutrisi dan membakar lemak secara optimal.

Nah, yang perlu Anda perhatikan adalah jenis makanan yang dikonsumsi. Tentunya makanan tersebut harus mengandung karbohidrat dan protein cepat serap, seperti pisang dan protein shakes.
Dan sebaiknya Anda tidak mengonsumsi lemak pada saat ini, karena tubuh menyerap lemak dengan lambat.

2. Jangan Latihan Sebelum Tidur

Banyak pula yang beranggapan bahwa tidur setelah olahraga memiliki dampak yang baik karena tubuh bisa beristirahat maksimal setelah capek latihan.

Kenyataannya tidak seperti itu. Saat Anda latihan kemudian tidur, maka tubuh tidak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup. Padahal 15 menit pertama adalah waktu krusial untuk mengisi kembali tubuh Anda dengan nutrisi penting seperti karbohidrat dan protein cepat serap.

Jika Anda langsung tidur usai latihan, bisa jadi tubuh akan mengambil nutrisi tersebut dari bagian tubuh yang lain yaitu otot. Sehingga yang terjadi adalah penyusutan otot atau katabolisme otot.

1. Jadikan Diet Bagian Dari Hidup

Ada sebuah ungkapan yang berbunyi  "Theinn is not as comforting as the journeyYa, saat melewati perjalanan jauh, tentu kita berpikir perlunya istirahat dan sejenak menyegarkan diri. Begitu pula dengan diet. Pada awalnya Anda akan merasa tertantang. Namun di tengah jalan terkadang Anda merasa jenuh, dan mulai tidak bersemangat lagi menjalankan diet.

Jika ini yang terjadi maka yang Anda perlukan adalah motivasi untuk membakar kembali semangat Anda. Lihatlah bagaimana orang-orang di sekitar Anda yang bisa menikmati gaya hidup sehat melalui berdiet. Jangan hanya berpikir bahwa Anda harus kurus atau langsing, tapi pikirkan bagaimana diet yang Anda lakukan benar-benar bisa meningkatkan kesehatan Anda. Itu yang utama.



share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

0 komentar:

Post a Comment